Rabu, 10 Desember 2014

Khothokan Iwak Pe / Ikan Pari Asap


Bismillahirrohmanirrohim..
Sekarang ini sudah memasuki musim penghujan yaaa..paling enak kalau membuat masakan yang menggunakan santan dan bercita rasa pedas…karena itu saya membuat masakan ini …tetapi sayang saya membuatnya tidak begitu banyak menggunakan cabe  karena penghuni rumah yang lain tidak begitu suka pedas…jadi berasa kurang nendang aja^_^
Untuk bahan dasar saya menggunakan iwak pe  atau ikan pari yang diasap…ikan pari ini termasuk kedalam ikan yang bertulang lunak...setelah ikan dipotong-potong menjadi bagian yang lebih kecil  terus diasapi selama beberapa lama…kalau dipasar tradisional ikan ini biasanya dijual bijian/potongan…tetapi kalau di SPM biasanya dijual berdasarkan beratnya…
Bahan tambahan lainnya bisa menggunakan tahu, tempe, terong, kacang panjang, telur, atau suka-suka kita saja apa yang ada di kulkas…dan untuk kali ini saya hanya menggunakan tahu dan tempe saja...monggo yang mau mencoba…ini saya tuliskan resepnya…

Khothokan Iwak Pe / Ikan Pari Asap

Bahan :
6 ptg      ikan pe asap ukuran sedang
200 gr    tempe, potong kotak
200 gr    tahu, potong kotak, goreng asal berkulit
1 sdt       garam
½ sdm    gula pasir
1 ruas     lengkuas, memarkan
2 lbr        daun salam 
500 ml    santan encer
250 ml    santan kental

Bumbu :
5 btr      bawang merah, iris halus
4 siung  bawang putih, iris halus
3 bh       cabe merah besar, iris serong
3 bh       cabe hijau besar, iris serong
5 bh       cabe rawit, iris serong
 
Cara membuatnya :
1.Panaskan minyak secukupnya, masukkan bawang merah dan bawang putih, tumis sampai harum, masukkan cabe merah, cabe hijau, cabe rawit, lengkuas dan daun salam.Tumis terus sampai matang dan berbau harum.
2.Masukkan santan encer.Aduk-aduk sampai mendidih.Masukkan ikan asap, tahu dan tempe.Bumbui dengan garam dan gula.Biarkan sampai kuah agak menyusut.Masukkan santan kental, aduk terus sampai mendidih, jaga jangan sampai santan pecah, tes rasa, kalau sudah pas matikan api, masakan siap untuk disajikan.


Selamat mencoba…semoga bisa menjadi inspirasi menu masakan hari ini…^^ 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar